Kabar Terkini | wakafuangku.com | Nama program wakaf model ke-empat dari 4 program wakaf uang Yayasan Hilal Bogor ini adalah PASYA WAKIF, kepanjangan dari Polis Asuransi Syari’ah untuk menjadi Wakif.

Sesuai namanya, program ini merupakan akad khusus pemegang polis asuransi syari’ah yang berniat menyisihkan sebagian klaim tanggungannya yang tertera pada polis asuransi, untuk diwakafkan.

Keistimewaan program PASYA WAKIF ini adalah saat pemegang polis asuransi ditakdirkan Allah meninggal dunia, selain mewariskan sejumlah uang tanggungan untuk ahli warisnya, juga mewariskan wakaf uang untuk kepentingan pendidikan ustadz, imam masjid dan hafiz qur’an Pesantren Hilal Bogor. Hingga pahala manfaat asuransi dan wakafnya terus mengalir mengiringi perjalanan akhir hayatnya.

Untuk informasi lebih lanjut, bagi perusahaan asuransi dan pemegang polis yang berniat mengikuti program PASYA WAKIF ini dipersilahkan menghubungi petugas Nazhir Wakaf Uang Yayasan Hilal Bogor untuk melakukan proses Ikrar Wakaf Uang yang dilanjutkan dengan penerbitan Akta Ikrar Wakaf Uang, hingga suatu saat setelah wakaf uangnya masuk ke rekening Wakaf Uang Yayasan Hilal Bogor – Bank Syariah Mandiri No. 714 508 1569 akan diterbitkan Sertifikat Wakaf Uang dari Nazhir Wakaf Uang Yayasan Hilal Bogor atas nama wakif dan disampaikan kepada ahli warisnya.

Untuk informasi lebih jauh silahkan kunjungi di situs ini “anda bertanya, nazhir menjawab” insya Allah asuransi anda akan semakin berekah untuk semua | tim admin